Restorasi Daily
Rabu, 1 Februari 2023
  • Regional
    • Dairi
    • Pematangsiantar
    • Karo
    • Simalungun
    • Samosir
    • Sibolga
    • Taput
    • Tebing Tinggi
    • Tobasa
  • Peristiwa
    • Narkoba
    • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Nasional
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Lifestyle
    • Kesehatan & Gaya Hidup
    • Investasi
    • Olahraga
  • Opini
No Result
View All Result
Restorasi Daily
No Result
View All Result
Restorasi Daily
  • Berita
  • Peristiwa
  • Pematangsiantar
  • Karo
  • Hukum & Kriminal
  • Simalungun
  • Hukum
  • Nasional
  • Kesehatan
  • Narkoba
Home Simalungun

Di Simalungun, 15 Parpol Sembarang Catut Nama Warga Menjadi Anggota Partai

9 November 2017
Share on FacebookShare on Twitter

Restorasidaily.com | SIMALUNGUN

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Simalungun menemukan 1128 nama ganda pada keanggotaan Partai Politik (parpol) calon peserta Pemilu 2019. Temuan tersebut diperoleh pada tahapan penelitian administrasi. Sebanyak 15 Parpol disinyalir sembarang mencatut nama warga untuk memenuhi kelengkapan dokumen pendaftaran dan verifikasi

Partai-partai itu diantaranya adalah Partai Demokrat, Partai Golkar, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Gerakan Indonesia Raya (GERINDRA), Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Berkarya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerakan Perubahan Indonesia (GARUDA).

Anggota KPU Simalungun Divisi Hukum, Puji Rahmat Harahap membenarkan temuan nama ganda pada keanggotaan parpol tersebut. Temuan itu mengindikasikan jikalau pengurus parpol sembarang mencatut nama warga untuk memenuhi dokumen persyaratan pendaftaran dan verifikasi parpol sebagai peserta pemilu 2019.

“kami bersama ppk dan pps sedang melaksanakan tahapan penelitian langsung terhadap nama warga yang dicatut sebagai anggota parpol. Indikasi nama ganda bisa berdampak buruk terhadap pelolosan verifikasi parpol, jika hingga batas waktu perbaikan nama keanggotan partai tidak segera dilakukan. Nama ganda keanggotaan partai ditemukan di partai lainnya, itu lah yang kami teliti”, ucap Puji saat dihubungi, Kamis (9/11/2017).

Ketua DPD Partai Hanura Kabupaten Simalungun, Bonar Zeitsel Ambarita mengaku belum menerima informasi tentang temuan nama ganda pada keanggotan parpol yang diungkap KPU Simalungun. Pihaknya akan segera mengganti, memperbaiki dan melengkapi kembali dokumen partai sesuai Sistem Informasi Politik (Sipol) yang ada di KPU.

“Terimakasih informasinya, kami akan segera memvalidasi ulang kembali pada masa pendaftaran,” kata Bonar melalui sambungan seluler.

Lain pula dengan Ketua DPD Partai Golkar Simalungun, Timbul Jaya Sibarani. Dirinya merasa terkejut dan bingung akan temuan nama ganda pada keanggotaan di parpolnya. Ia berjanji akan segera membahas permasalahan tersebut dengan pengurus partai yang membidangi pendataan anggota.

“Kenapa bisa seperti itu ya?. Saya akan segera membahasnya, dan akan kami perbaiki secepatnya”, ungkapnya.

Menyikapi temuan ini, kegandaan nama terjadi baik di internal parpol maupun antar-parpol. Kegandaan di internal parpol menunjukkan bahwa ada data anggota yang sama dalam satu parpol. Sementara, kegandaan antar-parpol berarti ada data anggota yang sama pada lebih dari satu parpol.

Biasanya kegandaan anggota terjadi karena proses pencarian KTP tidak melalui cara yang benar. Selain itu, kegandaan anggota parpol juga bisa terjadi karena sistem pengkaderan parpol tidak berjalan. Seharusnya, anggota parpol direkrut dan dididik serta dipersiapkan untuk menjadi penerus. Bukan hanya ketika mau mendaftar pemilu, lalu mencari anggota. (Silok)

Tags: headline

Related Posts

Nilai Tes Wawancara Ditulis dengan Pensil, Peserta Seleksi Calon PPS di Simalungun Anggap Ecek-ecek

19 Januari 2023

Anggota KPU Simalungun Zoom Meeting Pengarahan Tes Wawancara serta Loloskan Calon PPK dan PPS Diduga Terlibat Partai Politik. Raja Ahab Damanik : “Jumat atau Sabtu, kita jumpa ya”

18 Januari 2023

Rencana Unjuk Rasa Cuma “Gertak Sambal”. Ketua IKEIS Pematang Siantar Temui Bupati Simalungun.

18 November 2022

Pemkab Simalungun Belum Batalkan Surat Edaran Disdik Simalungun Berbau Alkitabiah

17 November 2022

Discussion about this post

BERITA TERBARU

Ada Dugaan Mark Up 149 Juta Pengadaan Peralatan Rumah Singgah Covid 19 di Pematang Siantar

by REDAKSI
20 Januari 2023
0

Restorasidaily | PEMATANG SIANTAR, SUMATERA UTARA Di Tahun Anggaran 2021 lalu, Pemerintah Kota Pematang Siantar melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)...

Nilai Tes Wawancara Ditulis dengan Pensil, Peserta Seleksi Calon PPS di Simalungun Anggap Ecek-ecek

by REDAKSI
19 Januari 2023
0

Restorasidaily | SIMALUNGUN, SUMATERA UTARA Dewi Sartika, seorang peserta seleksi calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera...

Anggota KPU Simalungun Zoom Meeting Pengarahan Tes Wawancara serta Loloskan Calon PPK dan PPS Diduga Terlibat Partai Politik. Raja Ahab Damanik : “Jumat atau Sabtu, kita jumpa ya”

by REDAKSI
18 Januari 2023
0

Restorasidaily | SIMALUNGUN, SUMATERA UTARA Kinerja Komisioner KPU Simalungun di bawah kepemimpinan Raja Ahab Damanik, patut disikapi serius oleh masyarakat Kabupaten...

Calon PPS Mengeluh, Tes Wawancara Dilakukan PPK Tanpa Komisioner KPU Pematang Siantar

by REDAKSI
18 Januari 2023
0

Restorasidaily | PEMATANG SIANTAR, SUMATERA UTARA Kebijakan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pematang Siantar, Provinsi Sumatera Utara, diprotes seorang calon anggota...

Terkait Imlek Fair 2023 Pematang Siantar. Polres Terbitkan Izin Keramaian untuk Satkom Gajah Mada, Dinas Perhubungan Berikan Rekomendasi untuk Scrianto Gomargana

by REDAKSI
10 Januari 2023
0

Restorasidaily | PEMATANG SIANTAR, SUMATERA UTARA Surat Izin Keramaian Polres Pematang Siantar Imlek Fair Gong Xi Fa Cai 2023 dengan menggunakan trotoar...

Terpilih sebagai Bendahara MUI Pematang Siantar, Dirut Perumda Tirtauli Berfungsi Mendahulukan Dana Hibah MUI

by REDAKSI
9 Januari 2023
0

Restorasidaily | PEMATANG SIANTAR, SUMATERA UTARA Beberapa minggu lalu, tepatnya tanggal 18-19 Desember 2022, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Pematang Siantar...

Restorasi Daily

© 2018 - 2022 Restorasidaily.com

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata dunia

Navigate Site

  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman
  • Terms

Follow Us

No Result
View All Result
  • Regional
    • Dairi
    • Pematangsiantar
    • Karo
    • Simalungun
    • Samosir
    • Sibolga
    • Taput
    • Tebing Tinggi
    • Tobasa
  • Peristiwa
    • Narkoba
    • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Nasional
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Lifestyle
    • Kesehatan & Gaya Hidup
    • Investasi
    • Olahraga
  • Opini

© 2018 - 2022 Restorasidaily.com

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata dunia