Restorasidaily.com -Vigo: Barcelona hanya bermain imbang 1-1 saat menghadapi Celta Vigo pada leg pertama 16 besar Copa del Rey Jumat 5 Januari dini hari WIB. Sempat unggul terlebih dahulu, namun Barca urung mempertahankan kedudukan.
Barca tidak turun dengan kekuatan penuh. Lionel Messi dan Luis Suarez diistirahatkan oleh Blaugrana. Sebagai penggantinya, Jose Arnaiz diplot sebagai juru gedor. Arnaiz disokong oleh Denis Suarez dan Aleix Vidal.
Memulai pertandingan, Vigo langsung berupaya menekan jantung pertahanan Barcelona. Akan tetapi, justru Barca yang membuka keran gol terlebih dahulu.
Berawal dari pergerakan Andre Gomes lalu ia mengirim umpan ke kotak penalti. Jose Arnaiz lalu menuntaskan umpan Gomes dan mengoyak gawang Vigo. Barcelona memimpin 1-0.
Setelah kebobolan, Vigo langsung merespons. Alhasil, pada menit 31, tuan rumah menyamakan kedudukan. Adalah Pione Sisto yang mencatatkan namanya di papan skor. Dia berhasil menorehkan gol melaui sudut sempit. Skor menjadi imbang 1-1. Sampai turun minum, skor 1-1 tetap bertahan.
Memasuki babak kedua, Barca mengambil inisiatif menekan. Akan tetapi, sejumlah peluang yang tercipta masih gagal berbuah gol.
Sergi Roberto nyaris menambah keunggulan bagi Barcelona. Sayang, sepakannya masih membentur tiang gawang. Skor 1-1 bertahan sampai pertandingan usai.
Susunan Pemain
Celta Vigo: Alvarez; Mallo, Sergi Gomez, Fontas, Jonny (Roncaglia 82′); Wass (Mendez 68′), Lobotka, Sanchez; Aspas, Maxi Gomez, Sisto (Mor 68′)
Barcelona: Cillessen; Semedo, Pique, Vermaelen, Digne; Paulinho (Rakitic 71′), Busquets, Gomes; Vidal (Roberto 76′), Arnaiz (Dembele 72′), Suarez (Team)
