Restorasidaily.com | PEMATANGSIANTAR
Nasib apes dialami dua pengendara sepedamotor, Lincon Simarmata (48) warga Desa Dolok Matio Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun, dan Tiopan Simarmata (34) warga Bakisat Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun.
Saat berkendara di depan Sopo Godang NHKBP, Jalan Gereja Kelurahan Teladan Kecamatan Siantar Barat, keduanya tertimpa sebuah pohon Palem yang mendadak tumbang ke jalan, Selasa (19/2 2018) sore pukul 17.45 WIB.
Keduanya pun mengalami luka lecet akibat terhempas ke aspal, setelah sepedamotor yang ditunggangi tertimpa pohon tersebut.
Sore itu Lincon dan Tiopan berboncengan mengendarai sepedamotor Honda Supra X 125 BK 5105 WS dari arah Simpang Empat menuju arah Jalan Parapat. Setiba di lokasi kejadian, tiba-tiba sebatang Pohon Palem yang ada di depan Sopo Godang NHKBP tumbang, kemudian menimpa keduanya beserta sepedamotor mereka.
Meski dalam kondisi luka lecet, keduanya menolak dibawa ke rumah sakit, melainkan tetap bertahan di lokasi kejadian.
Kanit Laka Satuan Lalulintas Polres Pematangsiantar, Aiptu James Situmorang bersama personilnya turun ke lokasi kejadian dan mengatur arus lalulintas yang sudah macet. Para petugas BPBD Pemko Pematangsiantar juga turun ke lokasi kejadian dan langsung membersihkan pohon tumbang tersebut.
“Kedua pria itu hanya luka ringan dan menolak ditangani secara medis. Pohon tumbang itu sedang dibersihkan pihak BNPBD Pemko Pematangsiantar”, ujar Kanit Laka Aiptu James Situmorang singkat.
Penulis : Hendri
Editor : Freddy Siahaan