Restorasidaily | SIMALUNGUN, SUMATERA UTARA
Larangan tegas Pemerintah Republik Indonesia untuk tidak menggelar kegiatan yang dapat menimbulkan kerumunan massa di masa Pandemi Covid 19, sepertinya diabaikan oleh Tim Pemenangan Radiapoh H Sinaga – Zonny Waldi (RHS-ZW). Buktinya, ratusan bahkan ribuan masyarakat berkerumun tanpa menjaga jarak di acara syukuran pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun yang digelar di rumah pribadinya di Jalan Surung Dayung, Nagori Pematang Simalungun, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara.
Namun anehnya, meski dipantau langsung sejumlah aparat Kepolisian Polres Simalungun dan tenaga medis dari Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun, dugaan pelanggaran Protokol Kesehatan (Prokes) Covid 19, itu tidak mampu menghalau, menertibkan atau membubarkan massa.
Pantauan wartawan Restorasidaily.com di lokasi, setiap masyarakat dari sejumlah kalangan yang hadir, tidak dilakukan pemeriksaan suhu tubuh oleh tenaga kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun yang telah dipersiapkan di acara syukuran tersebut. Begitu pula dengan sejumlah aparat Kepolisian Polres Simalungun, tidak secara serius menegur panitia atau tim pemenangan RHS-ZW, serta tidak menganjurkan masyarakat untuk mematuhi Prokes Covid 19. Bahkan, himbauan dari panitia melalui alat pengeras suara supaya masyarakat mengatur jarak guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona, juga tak dilakukan.
Ketika keadaan tersebut coba dikonfirmasi kepada Ketua Tim Pemenangan RHS-ZW, Chrismes Haloho, tidak berkenan membalasnya. Padahal beberapa sebelum pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun, dirinya menyampaikan pernyataan bahwa tidak ada digelar acara syukuran pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun secara besar-besaran.
Chrismes Haloho juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh lapisan masyarakat, Tim Pemenangan RHS-ZW, para Pejuang Perempuan RHS-ZW, para pendukung maupun simpatisan, serta para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh pemuda.
“Permohonan maaf ini disampaikan, berkaitan dengan pelantikan Bupati Terpilih pada Senin, 26 April 2021, dimana keluarga besar Radiapoh Hasiholan Sinaga, sehubungan dengan kondisi saat ini, dimasa sebaran pandemi Covid-19 yang masih memprihatinkan, tidak melaksanakan acara syukuran dengan skala besar, hanya bersama keluarga inti saja, sesuai dengan ketentuan pemerintah terkait protokol kesehatan,” kata Chrismes Haloho kepada para wartawan, Kamis (22/04/2021).(Silok)