Restorasidaily | PEMATANGSIANTAR, SUMATERA UTARA
Saat ini, Pemerintah Kota Pematangsiantar, Provinsi Sumatera Utara, melalui Panitia Seleksi, sedang melakukan penjaringan Dewan Pengawas Perumda Tirtauli. Senter terdengar kabar, satu dari 24 calon yang telah mendaftarkan diri, disebut-sebut mendapat rekomendasi dukungan dari pengurus PD Al Washliyah Kota Pematangsiantar.
Menyikapi kabar tersebut, Wakil Ketua PD Al Washliyah Kota Pematangsiantar, M Ishak Hutasuhut menegaskas, PD Al Washliyah tidak pernah menerbitkan surat rekomendasi atau bentuk dukungan lain kepada seorang calon Dewan Pengawas Perumda Tirtauli.
“saya tegaskan, kami (pengurus PD Al Washliyah) tidak ada menerbitkan surat rekomendasi dukungan ke satu orang, siapapun itu. Isu atau kabar yang menyebutkan bahwa adanya surat rekomendasi dukungan, itu tidak benar dan bisa membuat penilaian buruk. Ini harus kami nyatakan untuk kebaikan”, ucap M Ishak Hutasuhut, Senin (6/6/2022).
PD Al Washliyah Pematangsiantar, kata M Ishak Hutasuhut, meminta panitia seleksi bekerja secara profesional dan proporsional, demi kebaikan dan kemajuan Perumda Tirtauli.
“dalam hal ini, kami justru meminta panitia seleksi tidak asal comot dan harus selektif dalam melakukan rekrutmen Dewan Pengawas Perumda Tirtauli Semua calon yang telah mendaftarkan diri, tidak terlibat dalam Partai Politik dan memiliki integritas yg mumpuni berdasarkan jejak rekam pendidikan dan pengalaman karir”, ungkapnya sembari meminta panitia seleksi tidak merekomendasikan calon yang memiliki jabatan di luar Perumda Tirtauli.
Sementara, informasi diperoleh bahwa hingga saat ini ada 24 calon Dewan Pengawas Perumda Tirtauli. Diantara 24 kandidat ini harus dipastikan tidak memiliki jabatan di organisasi tertentu di bawah naungan Pemerintah Kota Pematangsiantar.
“kami juga meminta, panitia seleksi harus independen dan tidak ada unsur titipan dari pihak mana pun saat menentukan pemenang seleksi”, pungkas M Ishak Hutasuhut.(Silok)